Sambutan Kepala Sekolah Pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Pelajaran 2020-2021
Gambar : Sambutan Kepala Sekolah Pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Pelajaran 2020-2021
Sambutan Kepala Sekolah Pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Pelajaran 2020-2021
Bapak Ibu guru dan TAS SMA Negeri 1 Wiradesa yang saya hormati,
Pengurus OSIS yang saya cintai dan
Peserta MPLS yang saya banggakan
Assalamualaikum Wr Wb.
Salam sejahtera bagi semua
Puji syukur kehadirat Tuhan yang Maha Esa atas berkah limpahan rahmat, taufik dan hidayahnya kepada kita, khususnya para peserta didik yang telah berhasil masuk dan diterima menjadi peserta didik baru SMA Negeri 1 Wiradesa, pada tahun ajaran 2020/2021
Keluarga besar SMA Negeri 1 Wiradesa mengucapakan selamat datang dan selamat bergabung menjadi warga sekolah SMA Negeri 1 Wiradesa. Dan saya mengucapkan terima kasih kepada Panitia MPLS dan Pengurus OSIS yang dapat menyelenggarakan kegiatan ini dengan menerapkan protokol kesehatan dengan baik
Mengawali tahun pelajaran 2020/2021 seluruh peserta didik baru wajib mengikuti kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) yang akan berlangsung mulai tanggal 13-15 Juli 2020. Namun pada tahun ini kegiatan MPLS dilaksanakan berbeda seperti tahun-tahun lalu, Pandemi Covid-19 saat ini masih terus menjadi perhatian kita semua sehingga untuk menghindari menularnya wabah ini kegiatan MPLS kita gelar secara luring dan daring, sehingga pada pertemuan hari pertama kita fokuskan dengan perkenalan, pengenalan kurikulum, rencana pembelajaran jarak jauh dan pembinaan wali kelas masing-masing. Adapun kegiatan hari kedua dan ketiga kita laksanakan dengan daring atau penyampaian materi dengan jarak jauh. kita berdoa semoga wabah ini segera berakhir dan kita dapat beraktifitas kembali seperti sediakala. .
Selama kegiatan ini berlangsung saya berharap para peserta MPLS dapat memperoleh pengalaman baru yang menyenangkan, mengenal teman-teman baru, kakak-kakak kelas, para guru dan karyawan dan yang paling utama lingkungan sekolah sebagai wawasan wiyata mandala tempat kalian belajar selama tiga tahun kedepan.
Semoga kegiatan ini dapat menjadikan siswa lebih beriman, disiplin, dan bermutu. Selamat mengikuti MPLS sukses untuk kita semua. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa melindungi kita. Amin.
Wassalammualaikum Wr. Wb.
Kepala SMA Negeri 1 Wiradesa
Teguh Priyatmo Hadi, S.Pd.,M.Pd.
NIP. 19691129 199702 1 004
Jangan lupa patuhi protokol kesehatan.
Hymne SMA Negeri 1 Wiradesa
Mars SMA Negeri 1 Wiradesa